Header Ads

Gorillaz Rilis Lagu Baru 'Doncamatic'


Gorillaz memberikan sedikit bocoran soal lagu terbarunya Doncamatic. Lagu ini turut menggandeng penyanyi Daley.

Grup band yang sering tampil virtual ini tampak gembira telah meyelesaikan trek terbarunya itu dengan meramu musik dengan hasil luar biasa, mereka tak sabar ingin segera melepas ke seantaro negeri.

Mereka menggambarkan lagu barunya ini mempunyai beats yang menghentak, memiliki alur funk yang dalam, dan vokal menenangkan nan mewah.

Inspirasi Doncamatic diambil dari The Donca Matic, pertama kalinya desainer jepang membuat mesin drum melalui perusahaan Korg Musical Instrument Company tahun 1963.

Gorillaz juga mengklaim album barunya ‘Plastic Beach’ (menampilkan kolaborasi dengan Snoop Dogg, Kano, Little Dragon dan Mos Def) telah terjual 1,5 juta kopi diseluruh dunia.


Comments
0 Comments

No comments